SAMBUT HUT BHAYANGKARA KE 73, KAPOLSEK HABINSARAN BERSOSIALISASI KE KEC.NASSAU


Dalam rangka memperingati HUT BHAYANGKARA KE 73  pada 1 Juli 2019 Kapolsek Habinsaran AKP A. SIAGIAN, SH melaksanakan sosialisasi atau pendekatan kepada Tokoh Agama untuk memberikan contoh kepada umat beragama perlu mendekatkan diri kepada Tuhan , agar tercipta kerukunan  umat beragama di Desa  tempat kita tinggal . Selanjutnya Kapolsek Siagian menghadiri Pelaksanaan Ibadah  ,Jumat (21/6/2019) Pukul 09.30 wib s/d selesai bertempat  di Balai Pertemuan Kantor Camat Nassau.

Selanjutnya Kapolsek Siagian melaksanakan ibadah bersama masyarakat yang dipimpin tokoh Agama Kecamatan Nassau, dan sebagai Tertib acara Ibadah adalah
– Pujian dan Doa Pembuka
– Kata Sambutan Camat Nassau
– Warta & Doa Syafaat
– Khotbah
– Pujian Rohani.
– Doa Penutup.
– Selesai.

Usai kebaktian  , Dilanjutkan dengan Coffe Morning bersama.

Turut dihadiri  Camat Nassau, Kapolsek Habinsaran, Para Kepala Desa se Kec. Nassau, Koramil 15 Habinsaran ,UPT Dinas Kesehatan dan Staf Kantor Camat Nassau, Demikian disampaikan bagian Humas Polres Tobasa Iptu Bungaran Samosir Kepada MC Tobasa.