40.000 Bibit Kopi Siap Dibagikan Pemkab Toba


MC Toba – Lbn Julu, Sebanyak 40. 000 batang bibit kopi jenis Arabika Sigarar Utang siap dibagikan kepada masyarakat Toba melalui Kelompok Tani.

Hal ini dikatakan Bupati Toba Darwin Siagian didampingi Asisten I Harapan Napitupulu dan Assisten II Ekonomi Pembangunan Sahat Manullang Pemerintahan dalam kunjunganya meninjau Balai Sumber Benih Kopi di Desa Sionggang Utara Kecamatan Lumban Julu Kabupaten Toba, Sabtu (16/5/2020).

Dijelaskannya program ini untuk mengganti kopi di toba yang sudah berumur 20 Tahun secara bertahap.
“Di Toba ada kopi dilahan kurang lebih 5000 Hektar sekitar 5 juta batang tanaman kopi, setiap tahun kita mengganti 200-250 ribu batang, kita harapkan 6 tahun kedepan seluruh kopi di Toba bisa kita remajakan kembali, “ungkap Bupati Darwin.

Ditambahkannya pembagian bibit ini direncanakan Juli- Agustus 2020. “Pengaruh Covid-19 selesai sehingga pembagian bibit ini bisa dilakukan 1 – 2 bulan kedepan” kata Bupati Darwin .