Bupati Toba Samosir (Toba) Darwin Siagian bersama Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Tobasa, Kadis Kominfo, Kepala Bappeda,dan Camat Siantar
Narumonda memanen padi hasil sistem jajar legowo di Desa Siantar Tonga-tonga (STT) 1,Kecamatan Siantar Narumonda , Selasa
(25/6/2019).
Sebelum memanen,Bupati Darwin menyampaikan bahwa gerakan tanam padi dengan sistem jajar legowo ini bertujuan meningkatkan produktivitas padi dan berhasil menghasilkan produksi yang cukup
tinggi.
Kegiatan pola tanam jajar legowo ini sebenarnya sudah lama disosialisasikan, namun masih banyak masyarakat yang enggan beralih
dari pola lama.
“Kiranya dengan hasil panan yang baik ini dapat
mendorong niat petani dalam menerapkan sistem jajar legowo demi keberhasilan swasembada pangan,” kata Bupati Darwin.
Sementara Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan, Sahat Manullang,mengucapkan terimakasih kepada warga petani yang telah menerapkan
penanaman padi dengan sistem legowo dan berhasil dengan baik.
“Kami telah berhasil mencapai 8,4 Ton/ Hektar dan ini akan memotivasi masyarakat untuk beralih dari pola lama dan menerapkan penanaman padi
sistem jajar legowo,” kata Sahat Manullang menjelaskan.
Hasil sebelumnya hanya di kisaran 7 Ton/Ha.
Selanjutnya Bupati Tobasa, Kadis Pertanian, Kadis Kominfo, Ka Bappeda dan Camat Sinar Pintor Pangaribuan bersama sama memotong padi hasil
sistem jajar legowo di sawah milik warga.(MC Tobasa jp/rik)