WABUP HULMAN SITORUS TINJAU PEMBANGUNAN PROGRAM LISTRIK MASUK DESA , DI DESA HUTAGAOL PEATALUN


Balige, MC Tobasa- Desa Hutagaol Peatalun Kecamatan Balige,  mendapat kunjungan dari Wakil Bupati Hulman Sitorus yang didampingi Asisten Administrasi Umum Parulian Siregar, dan Kadis Perindagkop Marsarasi Simanjuntak, hari Selasa pagi (10/9/2019) untuk melihat dan memastikan progres pembangunan Program Listrik masuk desa di Desa Hutagaol Peatalun, Kecamatan Balige.

Perjalanan dari rumah dinas Wabup menuju Desa Hutagaol Peatalun ke dusun V  ditempuh dengan kendaraan roda 4, lebih kurang jaraknya 8 km, dan dilanjukan jalan kaki mendaki  ke Sosor Panjaitan.

Perjalanan ke  Dusun Sosor Panjaitan dengan  jalan kaki berjarak sekitar 2 Km  dari Simpang Dusun 5 dengan kondisi jalan berbelok dan menanjak tidak menjadi penghalang bagi Wabup Hulman, namun tetap  bersemangat.

Jalan berbelok dan jurang disebelah kiri sementara disebelah kanan gunung bebatuan, dan pepohonan  yang sangat rindang,dan suasana udara cukup segar, membuat Wabup beserta rombongan, tetap optimis sampai ke tujuan.

Ditengah Perjalanan, Wabup Hulman beserta rombongan penuh dengan candaan dan sesekali berhenti untuk menikmati udara segar , kondisi alam desa dan  jarak tempuh yang cukup lumayan jauh.

Rombongan Wabup  juga ditemani perangkat desa bersama ibu -ibu warga kampung, yang kelihatan sangat akrap, dan tampak sekali-kali berhenti menarik nafas, sambil menikmati perjalanan.

Wabup Hulman, juga terus bersemangat mendaki walaupun warga desa menyediakan Kendaraan roda dua, namun semangat beliau jalan kaki dan bergabung dengan warga sangat tinggi.

Dari Penjelasan Para Ibu bahwa para penduduk Kampung Hutagaol Peatalun berpenghasilan dari pohon nira dan tanaman lain yang tumbuh subur seperti andaliman, rias, antarasa, dan lainya,  para warga dapat mencukupi kebutuhan hidup cukup lumayan.

Ditengah perjalanan Wakil Bupati Hulman Sitorus memberikan keterangan kepada MC Tobasa mengenai peninjauan Program Listrik masuk desa , bahwa Pemkab Tobasa akan terus berupaya bekerja sama dengan pihak PT PLN untuk membangun listrik sampai ke dusun, dan ini bisa di lihat bahwa tiang listrik beserta  kawat listrik tegangan tinggi sudah berdiri kokoh, dan sebentar lagi dipastikan dusun Peatalum akan dialiri listrik.

Menurut Kadis Perindakop Marsarasi Simanjuntak bahwa sampai tahun 2019 , Tobasa tinggal 9 desa yang tidak  dialiri listrik, diharapkan tahun 2020 semua desa di Tobasa akan terang benderang, (MC Tobasa).