Sibisa,MC Tobasa- Dalam rangka mempererat hubungan dalam mendukung destinasi pariwisata, Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) dan masyarakat dari Desa Pardamean Sibisa menggelar acara sekapur sirih (Napuran Tiar) di Kaldera Toba di Desa Pardamean Sibisa Kecamatan Ajibata Kabupaten Tobasa, Rabu (9/10/2019).
Direktur Utama BPODT Arie Prasetyo dalam sambutanya, tujuan acara pesta adat istiadat sekapur sirih yang diselenggarakan secara bersama untuk mempererat hubungan antara BPODT dengan seluruh elemen masyarakat untuk menjalin silaturahmi tegur sapa untuk menghormati, minta doa restu, masukan dan arahan dari para tokoh adat dan masyarakat di kawasan sekitar Otorita Danau Toba sehingga pembangunan pariwisata dapat berjalan dengan baik.
Arie berharap semoga kedepan melalui acara sebagai awal yang baik untuk pengembangan pembangunan Pariwisats Danau Toba pihaknya dan seluruh elemen di sekitar Otorita Danau Tobs bersinergi untuk saling mendukung dan semoga kehadiran BPODT bisa membawa dampak postif, berkah, bagi perekonomian dan pengembangan pembangunan di sekitar Otorita Danu Toba.
Dikatakannya pembangunan Kaldera Toba yang dibangun 2016 yang saat ini sudah rampung dan terbuka untuk masyarakat dalam melakukan acara adat dan menikmati pemandangan di Kaldera Toba.”Kita sangat senang bila masyarakat hadir melakukan acara adat dan berkunjung di Kaldera Toba sehingga terjalin komunikasi dengan masyarakat sekitar dan mengajak agar loka,” katanya.
Arie mengajak seluruh elemen masyarakat dari tiga desa di Pardamean Sibisa, Sigapiton dan Parsaoran Sibisa agar bekerjasama untuk mendukung pembangunan Otorita Danau Toba dan meminta bila ada keluhan terkait pembangunan BPODT di tengah-tengah masyarakat dapat langsung dikomunikasikan kepihaknya.
Sementara kata sambutan dari Raja Bius Manurung yang diwakili Marisi Manurung, Butarbutar Eston Butarbutar, Raja Bius Sitorus Monang Sitorus dan Raja Bius Sirait Pontas Sirait dan pihak Hula-hula Marga Sagala mengapresiasi acara Sekapur Sirih dan berterimakasih atas kehadiran BPODT di Desa Pardamean Sibisa. “Kami keturunan Nairasaon berterimakasih kepada Bapak Jokowi karena mengutus BPODT membangun Sibisa menjadi pusat pariwisata nasional dan internasional kami mendukung program BOPDT,” ujar Raja Bius Sirait.
Sementara Bupati Tobasa Darwin Siagian mengajak agar seluruh masyarakat mendukung program pemerintah untuk membangun Tobasa sebagai pusat Pariwisata Danau Toba bertaraf nasional dan internasional. “Pemerintah telah mengalokasikan dana triliunan untuk pengembangan Pariwisata Danau Toba, mari kita mendukung program tersebut agar daerah kita maju,” katanya.
Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo, S.I.K menyampaikan ” Pada kesempatan ini saya sangat senang merasa terhormat hadir di tengah-tengah bapak/ibu hadirin sekalian apalagi tadi saya menerima ulos dari bapak/ibu dari marga – marga ataupun keluarga Raja Nairasaon, ini luar biasa mungkin ini perjalanan karir kami berada di sini belum tentu kami akan mengulangi lagi”
Lanjut AKBP Agus Waluyo, “Prinsipnya kehadiran saya disini, memenuhi undangan dari BPODT dalam rangka silaturahmi dengan masyarakat. Tentu selaku umat beragama, kita bersyukur di acara yang luar biasa ini. Kita semua diberikan limpahan rahmat rezeki, Anugerah dan kesehatan. kita berada di sini sama-sama, apalagi tadi pada saat acara penerimaan ulos, tadi datang hujan, sebagai pertanda Rahmat dan rezeki. Dan Intinya Mari kita dukung pembangunan pengembangan destinasi pariwisata Danau Toba demi memakmurkan masyarakat kawasan Danau Toba,Tuturnya.
Sementara itu Dandim 0210/TU Letkol Czi Roni Agus Widodo, S. Sos, ” pada intinya kami selaku aparat keamanan mendukung penuh kegiatan dalam pengembangan destinasi wilayah Danau Toba ini karena ini sudah instruksi dari bapak Presiden RI Joko Widodo”
Lebih lanjut, Letkol Roni Agus , Sangat mendukung pengembangan destinasi pariwisata Danau Toba, sebab berkembangnya wilayah ini otomatis kesejahteraan masyarakat di sekitarnya pasti akan berkembang ini yang perlu kita garis bawahi, jangan hanya berpikir untuk masa sekarang tetapi harus bisa berpikir untuk masa depan, untuk anak cucu kita. “Saya berkeyakinan tujuan pemerintah dalam hal ini yang dilaksanakan oleh BPODT adalah untuk memakmurkan wilayah khususnya di desa-desa yang terdampak dengan kegiatan pembangunan wilayah destinasi Danau Toba”
Letkol Roni juga berharap masyarakat seluruhnya dapat mendukung kegiatan ini dan apabila ada permasalahan atau kendala, kita melaksanakan diskusi atau koordinasi dengan baik nantinya. Di sini ada Pemerintah Daerah bisa memfasilitasi untuk berkomunikasi dengan kami selaku aparat keamanan bersama Polres Tobasa, pasti akan melaksanakan pengamanan semaksimal mungkin. kita tidak akan melakukan kekerasan selama kegiatan tidak anarkis. Sekali lagi saya berharap untuk kegiatan ke depan pembangunan wilayah dan Destinasib Danau Toba ini dapat berjalan lancar, aman dan apapun yang menjadi masalah kita diskusikan dan dimusyawarahkan pasti ada jalan keluarnya. Tutupnya
Acara dirangkai dengan pemberian sekapur sirih oleh BPODT kepada para raja bius dari tiga Desa Sigapiton, Pardamean Sibisa dan Parsaoran Sibisa dan pemotongan satu ekor kerbau agar dagingnya di bagikan ke seluruh hadirin dan dilanjutkan acara pemberian ikan mas arsik dan ulos kepada pihak BPODT, sebagai simbol agar kegiatan pembangunan Otorita Danau Toba berjalan dengan baik, manortor dan makan bersama.
Acara dihadiri Sekda Kabupaten Tobasa Audi Murphy Sitorus, Kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Wilayah IV Balige Leonardo Sitorus, Direktur Keuangan, Umum dan Komunikasi Publik BPODT Bambang Cahyo Murdoko, Direktur Destinasi Pariwisata M Tata Syafaat, Direktur Pemasaran Basar Simanjuntak dan Direktur Investasi Pariwisata Kelembagaan Pariwisata M Rommy Fauzi, tokoh agama, adat dan ratusan masyarakat, (MC Tobasa)