Wakil Bupati Toba Samosir (Wabup Toba) Hulman Sitorus berpesan supaya peserta pelatihan memiliki keinginan lebih untuk maju.Milikilah cita -cita menuju perubahan yang lebih baik secara positif.
Hal ini dikatakan Wabup Hulman Sitorus pada saat pembukaan Pelatihan Memangkas/Menggunting Rambut Kegiatan Pengembangan dan Keterampilan Anak Terlantar di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Porsea, Kecamatan Porsea,Toba, Senin (4/11/2019).
Menurut Wabup Hulman, pelatihan yang berlangsung sejak Senin 4 November- Sabtu 9 November 2019 ini adalah merupakan sejarah untuk memperbaiki keadaan supaya jangan tergantung terus dengan orang lain.
Terima kasih juga diucapkan untuk 3 orang instruktur yang bersertifikat (pemilik Salon Kecantikan di Toba).
Selanjutnya kepada para camat dan kepala desa juga dipesankan supaya kegiatan pemberdayaan masyarakat seperti yang dilaksanakan Dinas Sosial Kabupaten Toba ini juga dapat dikembangkan melalui Dana Desa di tempat masing-masing.
Jumlah peserta 15 orang terdiri 4 Laki-Laki dan 11 Perempuan.Mereka akan mengikuti pelatihan dimulai Pkl.8.00-16 WIB diisi dengan teori dan praktek.
Wabup Hulman juga memberikan secara simbolis peralatan alat pangkas dan cermin kepada peserta.
Turut hadir Kepala Dinas PMDPPA Henry Silalahi, Sejumlah camat terkait asal peserta yaitu Camat Laguboti Nelly AD Tobing,Camat Balige Pantun J.Pardede,Camat Porsea Robert Manurung, Camat Siantar Narumonda Pintor Pangaribuan,dan pejabat lainnya.(MC Tobasa rik)