WABUP HULMAN SITORUS KUNKER KE KECAMATAN AJIBATA DAN SILAEN DALAM RANGKA PEMBERIAN BANTUAN BSPS.


Ajibata, MC Tobasa – Wakil Bupati (Wabup) Tobasa Hulman Sitorus melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Desa  Pardamean Ajibata Kecamatan Ajibata didampingi oleh Kadis Perkim Jhonny Lubis, Kadis Kominfo Lalo Simanjuntak , Kadis Pendidikan Parlinggoman Panjaitan, Hari selasa siang (3/12/2019).

Dalam kunjungan tersebut, Wabup Hulman Sitorus diterima langsung oleh Camat Ajibata Tigor Sirait didampingi BPD, Penjabat Kades Matjon Nata Sitio, perangkat desa  dan para warga.

Kunjungan Wakil Bupati Hulman Sitorus  tersebut bertujuan memonitoring dan menyerahkan Buku Tabungan Mandiri kepada masyarakat penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS)/bedah rumah di Desa Pardamean Ajibata Kecamatan Ajibata.

Kadis Perkim Tobasa Jhonny Lubis menjelaskan bahwa Penerima BSPS Di Kecamatan Ajibata sebanyak 20 unit dan Besaran 1 unit rumah bernilai Rp. 17.500.000,- per dengan perincian Rp. 15.000.000,- untuk bahan bangunn  dan Rp  2.500.000,- untuk upah kerja.

Lanjut, BSPS merupakan kegiatan dari Kementerian PUPR RI yang diusulkan oleh Bupati Tobasa Darwin Siagian bersama Wakil Bupati Hulman Sitorus dimana Tupoksi ini berada pada Dinas Perkim dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas rumah masyarakat  yang layak huni dari sisi ketahanan bangunan dan kesehatan penghuni (air bersih, sanitasi, ventilasi dan ruang) dengan sistem swadaya masyarakat.

“Kegiatan ini diharapkan dapat diselesaikan sampai akhir Bulan Desember 2019”

Kadis Jhonny Lubis menambahkan Tobasa mendapatkan alokasi BSPS mulai dari tahun 2017 sebanyak 194 unit, tahun 2018 sebanyak 379 unit, tahun 2019 sebanyak 340 unit dan direncanakan tahun 2020 sudah sebanyak 390 unit dan sudah dialokasikan.

Selanjutnya dihadapan warga, Wakil Bupati  Tobasa Hulman Sitorus mengharapkan melalui program ini para Keluarga yang mendapat bantuan ini akan menjadi lebih sehat dari kondisi rumah dan lingkungan serta juga jiwa yang sehat sehingga dapat bersaing untuk memajukan Tobasa.

Wabup Hulman Sitorus mengajak para penerima program ini patut mensyukuri sebab kalianlah orang yang beruntung lebih dahulu mendapat program BSPS, dari kurang lebih 50.000 rumah di Tobasa.

” Pemkab Tobasa terus berupaya dan peduli terhadap kesehatan warga dirumah demikian juga dilingkungannya, untuk itu jagalah kebersihannya “.

” Walupun sudah banyak bantuan yang diberikan pemerintah melalui BSPS, Program Keluarga Harapan, Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar dan lainnya tetapi banyak juga yang belum tuntas seperti jalan ataupun infrastruktur lainnya”.

“Masyarakat harus proaktif secara swadaya baik melalui anak rantau, untuk menjaga kebersihan lingkungan”.

Terkait dengan Dana Desa , Wabup mengajak warga untuk berpartisipasi  aktif dalam musyawarah desa untuk  peningkatan pemanfaatan program Dana Desa.

Lakukan apapun yang bisa kalian kerjakan, jangan tunggu pemerintah karena perkembangan dan perubahan yang terjadi ditengah-tengah kita sangat cepat.

Wabup Hulman Sitorus juga mengingatkan para warga , untuk jangan lupa membayar pajak karena pajak adalah sumber pendapatan yang dipergunakan Pemerintah untuk melakukan pembangunan.

Diakhir sambutannya  Wabup Hulman Sitorus mengucapkan terimakasih kepada  Camat Ajibata , Kepala Desa, para Fasilitator Pendamping, dan para ASN di Dinas Perkim Tobasa untuk tetap  bersemangat mendampingi masyarakat sampai program ini selesai.

Secara khusus Wabup Hulman mengucapkan terima kasih kepada Pihak  Bank Mandiri yang turut membantu memfasilitasi masyarakat dengan melakukan jemput bola/turun ke lapangan.

Usai dari Kecamatan Ajibata Wakil Bupati Hulman Sitorus beserta rombongan memberikan  bantuan yang sama di Desa Marbulang Kecamatan Silaen.

Alokasi untuk tahun ini di Kecamatan Silaen berada di Desa Marbulang  17 unit, dan Sibide Barat 20 unit dan untuk tahun 2020 Desa Hutanamora mendapat alokasi 20 unit dan Desa Sibide 20 unit,” kata Jonny menjelaskan, (MC Tobasa).