Gotong Royong Warga Bersama Bupati Tobasa


Bupati Tobasa Darwin Siagian bersama masyarakat 5 Desa yaitu Desa Huta Bulu Mejan, Desa Paindoan, Desa Matio Parsuratan, Desa Baruara dan Desa Hutagaol Peatalun bersama-sama melaksanakan gotong royong, Kamis (30/1/2020).

Gotong Royong untuk membersihkan tali air aliran sungai Silambanua, sehingga air dapat segera berjalan normal. Menurut warga, sungai Silambanua berdampak kepada persawahan 5 desa yaitu Desa Huta Bulu Mejan, Paindoan, Matio Parsuratan, Baruara dan desa Hutagaol Peatalun.

Bupati Darwin Siagian menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Kepala Desa setempat dan masyarakat sekitar karena melakukan gotong royong untuk membersihkan tali air sehingga masyarakat dapat melakukan musim tanam kembali.

Paber Simanjuntak, warga Desa Hutabulu Mejan, Kamis (30/1), mengatakan gotong royong ini untuk memperlancar debit air dan sehingga areal persawahan yang akan dialiri aliran air Silambanua dapat dibagi dengan baik kepada petani.(MC Tobasa/JP)