Antisipasi Covid-19, PT. TPL Serahkan 10 Unit Thermo Gun Kepada Pemkab Toba


Balige-MC Toba, Pemerintah Kabupaten Toba menerima 10 unit Thermo gun dari PT. TPL dengan total senilai 30 juta Rupiah.
Penyerahan dilakukan oleh Deputi Sosial Kapital Head PT. TPL Jandres H. Silalahi kepada Bupati Toba Darwin Siagian di Panatapan Rumah Dinas Bupati Toba (Balige,30/03/2020).

Janres H. Silalahi mengatakan pemberian 10 unit Thermo Gun ini untuk pemeriksaan kesehatan aparatur dan masyarakat Toba.
“Kita menyumbangkan 10 unit pengukur suhu tubuh untuk pemeriksaan kesehatan untuk pemeriksaan suhu tubuh aparatur dan masyarakat Toba,” ungkapnya.

Setelah diterima Bupati Toba Darwin Siagian, thermo gun tersebut langsung diberikan Bupati Toba kepada Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Toba, dr. Pontas Batubara yang didampingi Kadis Kesehatan Toba Juliwan Hutapea.

Thermal Scanner alias alat pemindai suhu saat ini diandalkan sebagai pendeteksi dini seseorang diduga terjangkit virus corona atau tidak. Salah satu jenis thermal scanner yang kini banyak digunakan adalah Thermo Gun yang berbentuk seperti pistol dan ditembakkan ke dahi.
Untuk diketahui, salah satu tanda terjangkit virus corona adalah demam. Manusia bisa dikatakan demam ketika suhu tubuh sudah melewati rata-rata suhu tubuh normal, yakni 37,5 derajat. Alat ini berfungsi untuk langsung mendeteksi gejala dan tanda awal terjangkit virus corona.

PT. TPL juga berencana akan menyerahkan alat pencuci tangan yang saat ini sedang dirakit, “kita sedang rakit menunggu selesai karena ada kekurangan bahan yang mungkin disebabkan wabah ini sehingga kesulitan diperoleh” ujar Jandres.