Bupati Toba: Manfaatkan Bantuan Dengan Baik


Bupati Toba Darwin Siagian yang didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Toba Ny. Brenda Ritawati Darwin Siagian, Kadis Kominfo Lalo Simanjuntak, Kadis Ketapang Marsarasi Simanjuntak, Kadis Pendidikan Parlinggoman Panjaitan, Kadìs BPKAD Ganyang Situmorang, Kadis Perkim Jhony Lubis, Staf Ahli Bupati Darwin Sianipar, Sekretaris Inspektorat Benny Siagian dan Camat Habinsaran Santo Pane memberikan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa kepada 56 KK di Desa Lumban Ruhap Kecamatan Habinsaran, Sabtu (30/5/2020).

Dalam kesempatan itu Bupati Darwin Siagian mengharapkan masyarakat Desa Lumban Ruhap untuk menggunakan bantuan tersebut dengan baik. ” Kita sudah berupaya àgar semua masyarakat yang berhak mendapatkan bantuan, agar jangan ada masyarakat Toba yang enggak makan karena Covid, jadi gunakan bantuan untuk keperluan rumah tangga, jangan dibikin beli tuak,” harap Bupati Darwin.

Berbagai upaya dilaksanakan Pemkab Toba untuk memastikan masyarakat Toba mendapatkan bantuan dan berhasil. ” Hampir semua masyarakat Toba mendapatkan bantuan dan untuk BST Kemensos kita tertinggi mendapat bantuan yakni lebih kurang 22 ribu sedangkan Taput 18 rb dan samosir 21 ribu,” ungkap Bupati Darwin.

Sementara Kades Lumban Ruhap Badia Halomoan Pane menjelaskan bahwa semua masyarakat di Desanya mendapat bantuan. “Dari 428 KK di Desa ini 370 KK mendapat bantuan sisanya 58 KK tidak mendapat karena PNS, TNI/Polri, Aparat Desa,” jelasnya.

Mewakili masyarakat perantau dari Desa Lumban Ruhap Lalo Simanjuntak mengapresiasi kepemimpinan Darwin – Hulman. ” Hampir semua Desa di Kabupaten Toba ini dikunjungi Bupati dan tidak segan segan bermalam di Desa itu agar merasakan langsung kehidupan masyarakatnya sehingga kebijakan yang diambil sangat sesuai dengan keinginan masyarakat,” katanya.

Kadis Ketapang Marsarasi Simanjuntak saat mengharapkan masyarakat untuk menyediakan cadangan pangan dan mengintensifkan pertanian. “Tetap cadangkan hasil panen untuk dapat dikonsumsi sampai panen berikutnya, dan intensifikasi pertanian harus dilakukan,” katanya.

Diharapkannya masyarakat Toba untuk menanam bawang merah disamping bertanam padi ,jagung,kopi,padi dll. “Bawang merah sangat cocok tumbuh di Desa kita ini disamping harganya mahal, 2,5 bulan sudah panen,” jelasnya.