Balige, MCTobasa – Wakil Bupati Toba Samosir (Tobasa) Ir. Hulman Sitorus melakukan monitoring di beberapa Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada saat ujian berlangsung pada Senin (9/5).
Wakil Bupati Ir. Hulman Sitorus melakukan pelaksanaan monitoring pertama ke SMP Negeri 1 Sigumpar, yakni dengan memeriksa beberapa perlengkapan sekolah dan menanyakan langsung kepada kepala sekolah dan guru terkait sebelum ujian nasional dilaksanakan.
Dalam kunjungan tersebut, Wakil Bupati Hulman Sitorus merasa kesal dan jengkel ketika meninjau ruang komputer dan perpustakaan, pasalnya ruang perpustakaan dan ruangan komputer tidak dipergunakan secara baik. Terlebih dengan ruang laboratorium komputer yang tidak bisa dibuka dengan alasan kunci ruangan tidak tahu berada dimana.
Dengan alasan tersebut Wakil Bupati Ir. Hulman merasa kesal dan marah kepada Kepala Sekolah Rikkar Simanjuntak, karena Rikkar beralasan kunci ruangan komputer hilang.
Hulman Sitorus menganggap kepala sekolah tidak tanggung jawab, dan “Sudah cape masyarakat memilih Darwin Hulman untuk perubahan di Tobasa ini, jika memang kita tidak mau berubah maka kita akan berhadapan dengan masyarakat dan jaman akan menggilas kita” tegas Hulman.
Hulman meminta agar guru-guru bekerja sama membuat perubahan untuk anak didik. “Guru sekarang sudah enak, digaji pemerintah dan diberi sertifikasi dan tunjangan lainnya, jika kita tidak mau bekerja keras untuk memajukan pendidikan ini maka kita akan digilas jaman,” lanjut Hulman.
Selanjutnya Hulman Sitorus juga melakukan kunjungan ke SMP Negeri 2 Silaen. Dalam kesempatan tersebut Kepala SMP N 2 Silaen Melkion Panjaitan memperkenalkan siswinya yang masuk ke SMA Unggul Del Moilan Panjaitan Kelas IX A. Moilan Panjaitan masuk SMA Unggul Del melalui test yang dilaksanakan SMA Unggul Del pada beberapa minggu yang lalu. (mctobasa/stb/pintor)