Kerjasama, Koordinasi dan Komunikasi Merupakan Kunci Sukses Kecamatan Terbaik


Camat Siantar Narumonda, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), Lahsa Manullang mengakui ada tiga prinsip yang ia pegang teguh dalam mensukseskan kepemimpinannya di Kecamatan Siantar Narumonda, yaitu Kerjasama, Koordinasi, dan Komunikasi.

“Ini selalu saya lakukan karena menurut saya, ketiga hal ini adalah kunci kesuksesan. Untuk itu HP saya aktif selama 24 jam,” katanya dalam ekposenya pada penilaian kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara, di Siantar Narumonda, Rabu (4/10).

lahsaMeskipun diakui penguasaan tugas dan peraturan perundang-undangan yang berlaku tetap menjadi pedoman penting baginya, dalam menjalankan roda pemerintahan, dan pembangunan kemasyarakatan di kecamatannya.

“Karena saya menyadari tanpa dukungan masyarakat tidak mungkin Siantar Narumonda bisa meraih predikat Kecamatan Terbaik Tingkat Kabupaten Tobasa dan menjadi peserta penilaian kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara,” ujarnya.

Bupati Toba Samosir Darwin Siagian mengakui hal tersebut, bahkan Camat Siantar Narumonda Lahsa Manullang dinilainya merupakan sosok seorang camat yang tanggap dan sigap menyikapi informasi dari masyarakat.

Menurutnya ini patut disyukuri oleh masyarakat Siantar Narumonda. Mereka memiliki seorang camat yang responsif dan enerjik.

Bupati pada kesempatan itu tidak hanya mengharapkan dukungan warga, tetapi para kepala desa dan aparaturnya diminta juga untuk lebih giat bekerja, saling mendukung satu sama lain agar pembangunan di desa dengan menggunakan Dana Desa terlaksana dengan baik.

“Itu harapan dan pesan saya. Tetap bangun sinergitas yang solid agar semua berjalan lancar dan saya berharap jangan ada Kepala Desa yang bertindak sesuka hati. Tetaplah mengedepankan musyawarah desa dan kordinasi agar pelaksanaan pembangunan di desa tidak tersandung hukum,” tegasnya.

Terkait Danau Toba sebagai Destinasi Wisata Nasional, masyarakat diminta mendukung dengan memelihara kebersihan dan menjaga kelestarian lingkungan. Budaya gotong royong dipertahankan dan ditingkatkan termasuk keramahtamahan sehingga cita-cita menjadi daerah tujuan wisata tercapai.

Ketua Tim Penilai Kecamatan Terbaik Tingkat Propinsi Sumatera Utara Aswin Lubis, yang datang dari Medan bersama Saiful Siregar, Achmad Hutasudut, Prama Sembiring, Junesli Saragih, Ayu Ningsih, Sadiman dan Ahmad Fitri, mengaku bangga dengan penyambutan masyarakat Siantar Narumonda. Dia mengatakan untuk mewujudkan pembangunan semua elemen masyarakat harus bersatu padu.

“Muspika, tokoh masyarakat, tokoh adat, pemuda dan lainnya harus mendukung pemerintah, bekerjasama menjaga dan memelihara lingkungan. Keunggulan Kecamatan Siantar Narumonda haruslah terus dikembangkan dan ditingkatkan, seperti antara lain tanaman jagung dan lainnya,” katanya.

Pesan itu ditekankan mengingat ekspose camat yang menyebutkan bahwa salah satu tanaman unggulan Siantar Narumonda adalah bertanam jagung. Setelah itu Tim penilai meminta pihak yang akan dinilai melakukan ekspose, diawali Ketua PKK Kecamatan Siantar Narumonda.

Dalam penilaian kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara itu, hadir tokoh masyarakat, para bidan desa, lansia, para camat, kepala desa dan lainnya. Menghibur acara panitia menampilkan koor lansia, tarian kreasi siswa SD dan remaja.(mctobasa/edu/rik/infopublik.id/toeb)