Balige, mctobasa – Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), Selasa (03/02) di Gedung DPRD Tobasa, akhirnya menetapkan pimpinan DPRD Tobasa, dengan komposisi Ir Boike Pasaribu dari Partai Demokrat sebagai Ketua DPRD, Asmadi Lubis, SH, MKn dari Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua, dan Tonny M Simanjuntak, SE dari Partai Nasdem sebagai Wakil Ketua.
Sebelum dilantik dan diambil sumpah, Sekretaris Dewan terlebih dahulu membacakan Surat Keputusan Gubernur Sumatera Utara Nomor 188.44/63/KPTS/2015 tentang peresmian pengangkatan pimpinan DPRD Tobasa. Selanjutnya, dipimpin langsung Wakil Ketua PN Balige, Safril P Batubara, dilakukan pelantikan dan pengambilan sumpah pimpinan badan legislatif tersebut dengan didampingi rohaniawan. Dilanjutkan dengan penandatangan berita acara sumpah/ janji.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Tobasa Boike Pasaribu mengatakan, sesuai sumpah/ janji yang disampaikan, akan semaksimal mungkin memberikan yang terbaik dengan menampung seluruh aspirasi masyarakat dari seluruh lapisan. Karena itu, politisi Partai Demokrat tersebut, memohon dukungan seluruh anggota DPRD, seluruh masyarakat Tobasa serta seluruh instansi untuk mendukung program yang akan dilaksanakan.
Bupati Tobasa dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Wabup Liberty Pasaribu menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas penetapan pimpinan DPRD Tobasa. Diharapkannya, sumpah jabatan tersebut dapat diaktualisasikan hingga akhir masa jabatan, karena mengandung makna yuridis konstitusional, dan tanggung jawab dalam membangun daerah.
Lebih lanjut dikatakan, dengan kondisi tersebut, setiap keputusan yang dikeluarkan lembaga legislatif tersebut, dapat menjadi dasar menentukan kebijakan dalam menjalankan pemerintahan dan meningkatkan pembangunan.
Kemudian diyakininya, dengan kedudukan yang sama dan sejajar sebagai mitra pemerintah, akan terwujud hubungan yang harmonis sebagai syarat mutlak akan mewujudkan Good Governance, walaupun dengan tugas dan fungsi yang berbeda namun memiliki tujuan yang sama.
Sebagaimana diketahui, sesuai dengan UU Nomor 23/2014, bahwa penetapan pimpinan DPRD, didasarkan urutan perolehan kursi terbanyak partai politik kontenstan pemilu legislatif yang lalu. Untuk Kabupaten Toba Samosir, Partai Demokrat berhasil memperoleh 8 kursi, disusul Partai Gerindra dengan 4 kursi dan Partai Nasdem dengan 4 kursi.
Turut hadir dalam pengambilan sumpah/ janji pimpinan DPRD Tobasa ini, Kapolres Tobasa AKBP Budi Hariyanto, Kajari Balige Andre Abraham Aruan, Sekdakab Tobasa Audi Murphy Sitorus, Kapten (inf) M Simanjuntak mewakili Dandim 0210/TU, pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Taput, Humbahas, para Asisten, pimpinan SKPD, para Kabag Setdakab dan para camat di Lingkungan Pemkab Tobasa, serta undangan lainnya. (mctobasa/sesmontb/hm/edu)