Dinkes dan Kemenkes Gelar Sosialisasi Germas Hidup Sehat


Pemerintah Kabupaten Toba Samosir (Tobasa) melakukan berbagai upaya untuk mengajak masyarakat menjaga dan memelihara kesehatannya dengan berubah pola hidup yang kurang baik menjadi baik dan disiplin.

Salah satu upaya yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Tobasa, melakukan sosialisasi Gerakan Masyarakat (Germas) Hidup Sehat di Balai Data Lantai IV Kantor Bupati, di Balige, Rabu (6/12).

Peserta diharapkan aktif sosialisasi mengajak masyarakat di wilayah masing-masing untuk hidup sehat. Pesertanya para camat, dokter, kepala Puskesmas dari 16 kecamatan, Bidan Desa, Kepala Desa, Kader Posyandu, warga masyarakat dan insan pers.

Bupati Tobasa Darwin Siagian diwakili Plt Sekdakab Harapan Napitupulu menyebutkan, kesehatan merupakan kebutuhan dasar hidup masyarakat. Namun dewasa ini perilaku hidup sehat semakin berkurang. Hal ini terlihat dari pola konsumsi makanan bergizi dan gaya hidup sehari-hari. Karenanya sosialisasi Germas Hidup sehat diakui penting dilakukan guna mencegah penyakit, menghindari terjadinya penurunan produktivitas dan beban biaya kesehatan.

“Untuk mewujudkan hidup sehat ini tentu dibutuhkan kerja sama lintas sektoral. Dengan demikian tindakan prenventif mencegah penyakit menular dan tidak menular tidak timbul di masyarakat,” ujarnya.

Kasub Dit Komunikasi Informasi Edukasi Kesehatan Dirjen Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat, Kemenkes RI, Hanna Herawati Situmorang sebagai narasumber dalam kegiatan ini memaparkan, selain mengkonsumsi makanan bergizi seperti sayur sayuran, buah buahan dan lainnya, harus ada tindakan berupa aktivitas fisik, tidak merokok, tidak mengkonsumsi alkohol, cek kesehatan secara rutin, menjaga dan memelihara lingkungan sehat dan menggunakan jamban sehat.

Hal ini dikatakan karena mewujudkan hidup sehat, tidak hanya tugas Kementerian Kesehatan, tetapi semua warga masyarakat punya tanggungjawab masing-masing.

Untuk itu, seluruh peserta diajak efektif bersosialisasi tentang hidup sehat sekaligus mengedukasi masyarakat agar dapat merobah pola hidup dan perilaku yang tidak baik menjadi disiplin menjaga kesehatannya.

Diakhir acara, Plt Dinas Kesehatan dr Rajaipan Sinurat mengajak Camat dan Kepala Desa melakukan sosialisasi Germas Hidup Sehat di wilayah masing-masing. Demikian halnya para Kepala Puskesmas disetiap kecamatan agar aktif bersosialisasi kepada petugas medis/bidan desa, petugas polindes dan kader posyandu supaya semua bergerak secara serentak untuk menggelorakan Germas Hidup sehat dengan motto “Sehat dimulai dari saya” (MC Tobasa edu/rik)