Dishubkominfo Toba Samosir Gelar Apel Petugas Pospam Idul Fitri 1435 H


Balige, InfoPublik – Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Toba Samosir menggelar apel bersama personil pos pengamanan (Pospam), Kamis (24/7), dalam rangka pengendalian dan pengamanan lalu lintas selama pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1435 H.

Pelaksanaan apel yang berlangsung di halaman kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kab. Toba Samosir tersebut, dipimpin oleh Kepala Dishubkominfo Tobasa Ir. Pargaulan Sianipar.

Sekretaris Dishubkominfo Kab. Toba Samosir Ojak Samosir, SH, Rabu (23/7), mengatakan, dalam rangka pengendalian dan pengamanan lalu lintas di Kabupaten Toba Samosir selama perayaan hari raya Idul Fitri 1435 H, pihaknya telah menempatkan 61 personil.

Para personil tersebut ditempatkan di lima pos pengamanan dan pelayanan yang sudah ditentukan, dua pos berasa di Kecamatan Balige, dan tiga pos di Kecamatan Porsea dan Ajibata, yakni di terminal/pelabuhan penyeberangan Ajibata serta terminal Porsea.

Kegiatan terkait pengamanan dan pengendalian arus mudik lebaran Idul Fitri tahun 2014 ini didasari oleh UU Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan dan melalui Keputusan Bupati Toba Samosir Nomor 56 Tahun 2014 tentang Pembentukan Tim Pengendalian dan Pengamanan Lalu Lintas dalam rangka hari besar keagamaan.

Kepala Bidang Lalu Lintas Angkutan Darat, Sungai dan Danau JB. Sianipar mengatakan tugas para personil yang diturunkan dalam pengamanan di setiap pos pengamanan (pospam) adalah menyiapkan sarana angkutan untuk kebutuhan masyarakat selama perayaan Idul Fitri 1435 H.

“Agar para pengguna jalan merasa aman, tertib, dan lancar dalam berlalu lintas di sepanjang jalan lintas Sumatera di wilayah Kabupaten Toba Samosir,” katanya.

Menurut Kabid Keselamatan dan Pengendalian Donald Simanjuntak, SH, untuk keselamatan para pemudik selama pelaksanaan angkutan lebaran 1435 H personil di pospam bertugas untuk selalu memantau arus mudik dan balik, serta mengawasi kenaikan tarif angkutan.

Sementara Kepala Bidang Teknis dan Managemen Tagor Sitorus mengatakan bahwa sesuai tugas dan fungsi dari tim yang diturunkannya adalah untuk melakukan pengecekan persyaratan teknis dan laik jalan kendaraan bermotor sehingga selama melakukan perjalanan angkutan umum dan pribadi dapat berfungsi untuk laik jalan.

Lebih lanjut Kabid Komunikasi dan Informatika Sesmon TB. Butarbutar, S.Pd., M.Si mengatakan kepada reporter media center Tobasa bahwa untuk pelayanan informasi arus mudik lebaran di Kabupaten Toba Samosir pihaknya menyediakan layanan informasi Media Center. (mctobasa/sesmontb/mans)