DPMDPPA Kabupaten Toba Gelar Pelatihan eHDW


Untuk mendukung efektivitas Kader Pembangunan Manusia (KPM) Kementerian Desa Pembangunan Desa Tertinggal mengembangkan aplikasi Electronic Human Development Worker (eHDW).Pelatihan aplikasi di Kabupaten Toba ini dihadiri oleh Wakil Bupati Toba Hulman Sitorus di Kantor Tenaga Ahli P3MD Desa Hinalang Bagasan Kecamatan Balige, Rabu 8 Juli 2020.

Menurunkan angka stunting merupakan salah satu prioritas agenda nasional untuk meningkatkan daya saing sumber daya manusia yang ada di Negara Republik Indonesia.

Pembentukan KPM (Kader Pembangunan Manusia) merupakan salah satu ujung tombak desa dalam pencegahan stunting.

Aplikasi eHDW ini akan dijadikan sebagai alat bantu kerja KPM dalam melakukan pendataan sasaran rumah tangga 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) dan pemantauan 5 paket layanan pencegahan stunting di desa.

Selanjutnya mempersiapkan Kader Pembangunan Manusia (KPM) yang terampil, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Toba melaksanakan pelatihan eHDW kepada tim fasilitator kecamatan.

Masing-masing kecamatan dihadiri oleh 3 orang yang diwakili oleh Kasi PMD Kecamatan, Koordinator Pendampingan Desa dan perwkilan KPM.

Sebagai narasumber kegiatan Reinhard Simanjuntak selaku Tenaga ahli Pelayan Sosial Dasar P3MD (Program Pembangunan Pemberdayaan Masyarakat Desa) yang akan memberikan materi pelatihan dan tutorial penggunaan aplikasi eHDW.

Dalam sambutannya Wakil Bupat Toba Hulman Sitorus yang didampingi Asisten Pemerintahan Harapan Napitupulu mengimbau seluruh peserta agar tetap produktif dan memberilan pelayanan terbaik kepada masyarakat walaupun ditengah pandemi covid-19 yang sedang terjadi sekarang ini.

“Perubahan banyak di inisiasi oleh orang orang kaum menegah, kaum muda dan terpelajar. Perubahan Negara kita ini ditentukan oleh seperti bapak ibu yang hadir pada kesempatan ini. Saya berharap kita semua mari melakukan inovasi dan selalu berpikir kreatif untuk membnagun negara dan Toba yang kita cintai ini,”kata Hulman.