Jemaat HKBP Singapore Dijamu Pemkab Toba


Bupati Toba Samosir (Toba) Darwin Siagian didampingi Ketua TP. PKK Ny. Brenda Ritawati Darwin Siagian, Praeses HKBP Distrik XI Toba Hasundutan Pdt. Donda Simanjuntak , Kadis Pendidikan Parlinggoman Panjaitan, Sekretaris TP. PKK Risma Sitorus, mewakili Kadis PMDPA Rudi Simamora menjamu makan malam rombongan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Singapore di Ruang Panatapan Rumah Dinas Bupati Toba , Sabtu (14/12/2019)

Rombongan HKBP Singapore Resort Singapore Distrik XX Kepulauan Riau dengan alamat Church Address 8 Short Street Singapore di pimpin Pdt. Fans Irwanda Sianipar berjumlah 16 orang.

Bupati Toba Darwin Siagian dalam sambutannya menjelaskan tentang upaya dan terobosan untuk memajukan pariwisata Danau Toba termasuk gereja.

“Kabupaten Toba Samosir salah satu diantara kabupaten di Danau Toba yang dijadikan Pemerintah pusat sebagai destinasi super prioritas sedang bergerak , walaupun banyak hambatan dan tantangan pemerintah bersama gereja dan emen masyarakat lainnya berupaya mewujudkannya,” kata Bupati Darwin menjelaskan.

Ditambahkannya menuju Danau Toba sebagai destinasi super prioritas, masyarakat diminta mengubah paradigma.

“Persoalan mental raja jadi mental ‘parhobas’ dan kebersihan kita harus berusaha mengubahnya sehingga wisatawan betah berlama-lama tinggal di Toba Samosir,”sebutnya.

Sementara Asisten Pembangunan Jhon Piter Silalahi Assisten yang juga Plt. Kadis Pariwisata Toba memaparkan tentàng pariwisata di Toba dan juga tempat -objek pariwisatanya.

 

Acara kemudian dilanjutkan dengan makan malam dan ditutup dengan ramah tamah dan foto bersama. (MC Tobasa jp/rik)