Balige, MC Tobasa- Kedai kopi Partukoan yang terletak di pusat Kota Balige sangat unik dan fenomenal, hal ini tidak terlepas atas kunjungan Presiden Jokowi hari kamis malam (14/3) ke kedai kopi ini, yang didampingi Gubsu Edy Rahmayadi, Mengko Maritim Luhut B Panjaitan, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko , Bupati Tobasa Darwin Siagian, dan juga para pejabat dijajaran TNI/Polri , membuat orang penasaran mencicipi minuman kopi ini. Tidak terlepas Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo, SIK bersama jajaranya hari senin malam (18/3) mengunjungi dan mengundang para jurnalis yang bertugas di Kabupaten Tobasa ikut menikmati minuman copi sambil menikmati pisang goreng. Saat bercengkerama, Agus Waluyo mengatakan acara ngopy night bersama para wartawan/i media cetak, online maupun media elektronik di kedai Kopi ini sengaja digelar untuk mempererat silahturahmi antara Polres Tobasa bersama para awak media agar tercapai kerjasama dalam rangka memajukan dan mensejahterahkan Kabupaten Tobasa. “kita mendorong para jurnalis untuk memberitakan yang terbaik untuk Kabupaten ini, sehingga kita mengharapkan masyarakat merasa aman dan tidak ada gangguan dari pihak manapun, dan berharap berita-berita yang menyejukkan dan tidak hoaks sebab berita hoaks akan memecah belah kita berbangsa dan bernegara apalagi disebar bisa kena UU ITE. Selanjutnya menjelang pelaksanaan Pemilu tanggal 17/4/2019 diharapkan para jurnalis memberitakan yang berimbang untuk Pemilihan Legislatif maupun pemilihan Presiden dan Wakil Preaiden, dan berharap pelaksanaan Pemilu berjalan dengan aman, damai dan mengembirakan. (MC Tobasa)