NATAL OIKUMENE KECAMATAN LUMBANJULU MERIAH DIHADIRI BUPATI TOBASA DARWIN SIAGIAN DAN RATUSAN WARGA.


Lumbanjulu, MC Tobasa – Natal Oikumene seluruh Hamba Allah dari berbagai Denominasi Gereja,  PNS, TNI/Polri, Masyarakat se Kecamatan Lumban Julu dihadiri oleh Bupati Toba Samosir Tobasa (Tobasa) Darwin Siagian, dengan Thema “Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang” berlangsung dengan Khidmat dan meriah bertempat di Wisma Raja Daud HKBP Lumban Julu, Kecamatan Lumban Julu Kabupaten Tobasa Minggu (8/12/2019).

Pada kesempatan pertama  Bupati Tobasa Darwin Siagian dalam sambutannya begitu mengapresiasi panitia natal yang telah memberikan kita kedamaian, persahabatan.

Selanjutnya Bupati Darwin Siagian  mengucapkan terimakasih kepada Anggota DPRD Tobasa Syamsuddin Manurung dan para tokoh masyarakat juga undangan lainnya, yang turut menghadiri perayaan natal tersebut.

“Jadi sebenarnya peristiwa Natal itu sangat erat hubungannya dengan Taman Eden, ketika manusia jatuh kedalam dosa, Adam dan Hawa diusir dari taman Eden. Sehingga terputus hubungan dengan Manusia” Sebut Darwin Siagian.

Tetapi Tuhan tidak diam, untuk memulihkan kembali hubungan kasih sayang Allah  terhadap manusia, maka Allah mengutus anaknya yang Tunggal menjelma menjadi manusia untuk membuat perdamaian antara Allah dengan manusia, itulah Natal yang dapat dimaknai menyambung kembali hubungan Allah dengan manusia yang terputus itu. ucap Darwin.

Lanjutnya, peristiwa taman Eden, peristiwa Betlehem, peristiwa paskah memiliki mata rantai yang tak terpisahkan, sebagai umat Kristiani itu harus diingat.

“Janganlah hanya karena Natal semuanya datang beramai-ramai untuk merayakannya. yang terpenting lagi bagi umat manusia yang percaya kepada Yesus Kristus adalah “Penantian Yesus datang kembali yang kedua kalinya. Itu yang penting dan yang kita dambakan,” tambahnya.

Berbagai acara dilakukan pada Natal Oikumene Kecamatan Lumban Julu tersebut untuk menghidupkan suasana sehingga para peserta Natal semakin semangat mengikuti seperti Koor, Vokal solo/group, dari berbagai instansi yang ada di Kecamatan Lumban Julu.

Ketua Panitia Natal Oikumene Kecamatan Lumban Julu Pdt.Busmin Sirait sangat berterimakasih kepada seluruh peserta yang hadir saat itu.

“Semoga dengan Natal kali ini kita semua semakin saling mengasihi dan saling menghargai,” sebut Pdt.Busmin.

Pdt. Reinhard Tumanggor adalah sebagai Pengkhotbah pada acara Natal tersebut dengan renungan Natal dari kitab Injil Yohanes 15:14-15.

Acara natal ini turut dihadiri anggota DPRD Syamsudin Manurung, Plt Camat Lumban Julu juga Asisten Pemerintahan umum Harapan Napitupulu, Para Pimpinan OPD, Kabag Kesos Setdakab Tanda Dongoran,  tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, seluruh kepala Desa, Sekdes dan Perangkat Desa se-Kecamatan Lumbanjulu,  Kepala UPTD Dinas Pendidikan, TNI/Polri, Kapus Lumban Julu dr Siti Sumarni, Kapus Aek Natolu dan ratusan warga, (MC Tobasa)