Pemerintah Kabupaten Toba Samosir (Tobasa) bersama TNI dan Polri menyatakan kesiapan untuk melaksanakan pengamanan pemilu, pada 17 April mendatang.
Kapolres Tobasa Agus Waluyo mengatakan, pengamanan Pemilu, Pileg dan Pilpres di Kabupaten Tobasa dibutuhkan sinergi kerja sama, setiap elemen Polri, TNI, dan Pemerintah Tobasa.
“Jangan ada pengkotakan di antara kita, agar pesta demokrasi berjalan dengan aman dan kondusif,” kata Kapolres Agus pada apel bersama di lapangan Mapolres setempat, Senin (15/4/2019).
Menurut Kapolres, apabila seluruh Penegakan Hukum Terpadu (Gakumdu) di Kabupaten Tobasa sudah menyatukan rasa, sehati untuk pengamanan demi terwujudnya Pileg dan Pilpres yang aman, dalam bentuk sinergitas, pihaknya percaya dan yakin, segala kendala saat pesta demokrasi dapat diatasi.
Seusai upacara, untuk membentuk kerja sama pengamanan pesta demokrasi di wilayah Kabupaten Tobasa, peserta apel yaitu Polri, TNI, personel Satpol PP, dan Dinas Perhubungan Tobasa melakukan permainan melatih kekompakan di lokasi acara.
Turut hadir Bupati Tobasa diwakili Plt. Sekdakab Tobasa Harapan Napitupulu, Komisioner KPUD Tobasa Sahat Sibarani, Ketua Bawaslu Tobasa Juniat Sitorus, sejumlah pimpinan OPD Tobasa, dan undangan lainnya. (MC Tobasa/infopublik.id)