Balige, MC Tobasa – Wakil Bupati Tobasa Hulman Sitorus, Plt.Sekda Harapan Napitupulu bersama Ketua TP PKK Kabupaten Ny. Brenda Ritawati Darwin Siagian menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke 26 tingkat Kabupaten Toba Samosir , Kamis (27/6/2019) bertempat di Pantai Sumset Beach Desa Tambunan -Lumbangaol Kecamatan Balige.
Dalam sambutanya Wabub Hulman Menjelaskan, Hasil-hasil yang dicapai sekarang ini, terutama dalam hal pembinaan keluarga berencana , dianjurkan kerjasama antara OPD dengan PKK dibangun sinergitas dan berkolaborasi dengan bahasa yang benar, dan cara yang berubah, cara yang cepat dan cara lebih baik. kehadiran PKK Tentulah untuk mendorong optimalisasi pelaksanaan tugas OPD terkait, karena pada dasarnya PKK memberikan semangat dan dorongan, agar para OPD bekerja lebih baik pada rel yang benar. Hari keluarga sangat Istimewa bagi kita semua, terutama untuk meningkatkan betapa pentingnya keluarga dalam kehidupan kita sehari-hari, sebagai suatu bangsa, dan berharap acara puncak ini, tidaklah sekedar formalitas. Selanjutnya mengapresiasi kinerja PKK dalam melaksanakan perlombaan, untuk memeriahkan peringatan hari keluarga yang sangat meriah. Harganas ini juga meningkatkan kesadaran dan peran serta masyarakat terhadapa pentingnya keluarga kecil, bahagia dan sejahtera dalam kerangka ketahanan keluarga dan meningkatkan pemahaman masyarakat dalam menerapkan 8 fungsi keluarga (Agama, sosial budaya,cintahkasih, perlindungan reproduksi,sosialisasi ,pendidikan, ekonomi dan lingkungan, dan 4 tutur pendekatan ketahanan keluarga yaitu keluarga berkumpul, keluarga berinteraksi, keluarga berdaya dan keluarga peduli dan berbagi ,tutur Wabup Hulman mengahiri.
Ketua TP PKK Kabupaten Tobasa Dalam Sambutanya mengatakan bahwa Tujuan pelaksanaan peringatan hari keluarga tahun ini adalah mengingatkan kembali tentang makna dan peran keluarga bagi kehidupan kita masing-masing , sekaligus diharapkan menjadi momentum yang sangat strategis dalam rangka memasyarakatkan program kependudukan dan keluarga berencana serta pembangunan keluarga sejaktra di Kabupaten Tobasa. Perlombaan yang dilaksanakan untuk memeriahkan peringatan hari keluarga tahun ini antara lain Lomba Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP), Lomba Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) Teladan, Lomba Kelompok Bina Keluarga Balita (BKB), Lomba Kelompok Bina Keluarga Lansia (BKL), Lomba Kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS), Lomba Keluarga Harmonis, Lomba Kader BKR Teladan, Lomba Pasangan Peserta Keluarga Berencana (KB) Lestari yang dibagi kedalam 3 kategori yaitu Pasangan Peserta KB Lestari Kategori 20 Tahun, Pasangan Peserta KB Lestari Kategori 15 Tahun, Pasangan Peserta KB Lestari Kategori 10 Tahun, Kata Ny Brenda Mengahiri.