TK dan SD Mutiara Balige Gelar Acara Pelepasan dan Panggung Gembira


Balige, Taman Kanak-Kanak (TK) dan SD Mutiara Balige menyelenggarakan acara pelepasan dan panggung gembira tahun pelajaran 2013/2014 di  lantai I Gedung Serbaguna HKBP Balige, Minggu (22/6).

Risma Siahaan S.Pd, sebagai penanggungjawab TK/SD Mutiara Balige mengatakan, acara pelepasan dan panggung gembira merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap akhir pembelajaran.

Kegiatan ini melibatkan seluruh anak-anak TK dan SD Mutiara Balige, dan kegiatan penampilan anak-anak TK untuk fashion show, yakni dengan memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk mengasah kemampuan, sehingga diharapkan akan terbangun motivasi untuk lebih percaya diri tampil di atas panggung.

Risma mengatakan, pengelola TK dan SD Mutiara Balige mengharapkan seluruh anak-anak TK dan SD Mutiara Balige lulus dengan predikat memuaskan, sehingga masyarakat akan lebih memberikan kepercayaan kepada Yayasan Mutiara Balige untuk mendidik, mengajar  anak-anak menjadi anak yang memiliki sikap “Tinggi Ilmu dan Tinggi Iman”.

Pentas seni dan pelepasan sengaja dikemas dengan berbagai penampilan. Menurutnya, penampilan tersebut sebagai pembuktian anak didiknya memiliki kreativitas yang tinggi.

Sementara tujuan panggung gembira yang dilaksanakan adalah agar anak-anak lebih gembira menghadapi hari-harinya dan dikatakan setiap hari Sabtu SD Mutiara ada pendidikan pengembangan bakat. “Setiap siswa dilatih mengembangkan bakat dan talenta yang dimiliki,” kata Risma.

Sementera itu, salah seorang orang tua murid TK, Saurida Tambunan, mengatakan dirinya merasa bangga melihat perkembangan anaknya dimana saat ini anaknya yang baru Tamat dari TK sudah lancar membaca, dapat menulis dan pintar berhitung.

Pendidikan TK memiliki peran yang sangat penting untuk pengembangan kepribadian anak serta untuk persiapan memasuki jenjang pendidikan selanjutnya.

Anak-anak TK diberi rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan. Dalam pendidikan TK, anak dikenalkan berbagai pengetahuan, sikap, dan perilaku, dengan cara yang menyenangkan.

Menurut Saurida, kesuksesan belajar bukan saja dinilai dari akademik saja. Lingkungan yang nyaman dan kondusif sangat mendukung proses belajar bagi anak-anak dan jika dibandingkan dengan bayaran perbulan yang kita keluarkan tidak sebanding dengan karakter dan kesuksesan anak kita di kemudian hari. Karena sangat jarang sekoah yang memperhatikan lingkungan.

Di akhir acara dilaksanakan pemberian hadiah bagi juara-juara kelas dan didampingi oleh orangtua dan wali kelas. (mctobasa/sesmontb/uli)