Wabup Hulman Semangati Anak Huta Salem,Laguboti Saat Belajar di Rumah


Wabup Toba Hulman Sitorus mengunjungi dan menyemangati sejumlah pelajar Sekolah Dasar yang belajar di rumah dan warga Huta Salem, Desa Sintong Marnipi,Kecamatan Laguboti,Kabupaten Toba , Selasa (28/4/2020).

Kunjungan Wabup Hulman didampingi Kadis PMD PPA Toba Henry Silalahi pejabat Diknas Toba Alberth Panjaitan ,Sekretaris Dinas Kesehatan Toba Siti Nuraya Sirait, Camat Laguboti Pintor Pangaribuan,Kades Sintong Marnipi Baktiar Hutapea, dan pejabat lainnya ini untuk memastikan proses belajar mengajar yang berlangsung di salah satu rumah di Huta Salem.

Di tempat sederhana ini, sejumlah anak-anak Huta Salem yang duduk di Sekolah Dasar Negeri Simare Jae tampak belajar mata pelajaran Agama Islam .

Wabup Hulman memberikan dorongan percaya diri kepada mereka dengan memberikan kesempatan berbicara memperkenalkan diri masing-masing serta memberikan pertanyaan apa cita-cita dan beberapa pertanyaan tentang pelajaran Agama ,Matematika dan berbahasa Inggris.

Kepada para orang tua yang hadir ,Wabup Hulman juga memberikan semangat agar turut mendidik anak-anak di rumah, apalagi di masa pandemik Covid-19 ini.

Selanjutnya Wabup Hulman menyampaikan apa itu pandemik Covid -19 dan pencegahannya supaya jangan sampai ada terpapar di daerah ini.Disampaikan juga ucapan selamat menjalankan ibadah puasa bagi umat Muslim dan mengajak mari saling mendoakan agar pandemik Covid-19 ini segera dapat diatasi dan berakhir.

Wabup Hulman juga memberikan anak-anak minuman vitamin. Kemudian kepada warga selain vitamin juga diberikan masker.

Seusai dari Huta Salem, Wabup Hulman dan rombongan bergerak meninjau lokasi dua rumah warga di Desa Sintong Marnipi yang terbakar pada Senin (27/4/2020) lalu.

Namun di tengah perjalanan, Wabup Hulman Sitorus menghentikan perjalanan dan turun menemui petani jahe setempat bernama Jaya Hutapea yang tengah memanen jahe di lahan sekitar 1 Rante.

Kepada Wabup Hulman ,petani yang baru pindah dari Sukabum,Jawa Barat ini sekitar 2 tahun lalu ini berdialog seputar bercocok tanam jahe.. Wabup Hulman yang jebolan Institut Pertanian Bogor ini juga memberikan apresiasi kepada Jaya.

Jayapun berbaik hati dengan bangga memberikan beberapa Kilogram jahenya kepada Wabup Hulman Sitorus.

Wabup Hulman merasa terharu dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Jaya Hutapea.

WARGA SIMARGALA DAPAT BANTUAN SUSU,VITAMIN,OBAT ,DAN MASKER.

Sebelum ke Hutasalem, Laguboti, Wabup Hulman Sitorus dan rombongan memberikan bantuan sosial imbas Covid-19 secara simbolis kepada warga Dusun Simargala,Desa Hutanamora,Kecamatan Silaen.

Menurut Kepala Desa Hutanamora Ebeneser Panjaitan.pemberian bantuan berupa susu, vitamin ,obat ,dan masker ini bersumber dari Dana Desa didasarkan perlunya masyarakat desanya antisipasi atas imbas pandemi Covid-19. Warga penerima adalah Ibu memiliki Balita,Ibu hamil, dan para Lanjut usia.

Seusai pemberian simbolis, Wabup Hulman mengajak warga untuk tetap bersyukur.kepada Tuhan Yang Maha Kuasa , serta berdoa agar pandemik Covid-19 segera berakhir . Ia juga berharap virus ini tidak ada di daerah Toba dengan cara-cara aktif mengikuti imbauan pemerintah,terutama mengawasi warga yang datang dari luar terutama.zona merah.

Wabup Hulman juga memberikan anjuran kepada pemilik warung marga Panjaitan  di desa tersebut agar membuat jarak tempa duduk pelanggan dan kalau bisa mempercepat waktu tutup warung.Hal ini semata turut mengantisipasi pandemik Cobif -19 di daerah ini.

Turut hadir Camat Silaen Sedi Lumbanraja , Pdt.Horas Sihite dan para Bidan desa setempat. (MC Toba)