Balige, MC Tobasa – Wakil Bupati Toba Samosir Ir. Hulman Sitorus, MM didampingi asisten administrasi umum setdakab Tobasa Parulian Siregar melepas keberangkatan Kafilah Kabupaten untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist Nasional (STQHN) Ke -16 tingkat Propinsi Sumatera Utara yang diselenggarakan di Kota Tebing Tinggi. acara pelepasan dilaksanakan bertempat di Gedung Lantai IV Kantor Bupati, Senin (8/4).
Dalam arahannya Hulman sitorus berharap Kepada Kafilah Kabupaten supaya serius mengikuti STQHN untuk dapat mendapat prestasi terbaik. Kesiapan dan kesungguhan membaca kitab suci Qu’ran jauh lebih penting dari juara, dan untuk itu saya memohon apapun hasil perlombaan nantinya, harus dapat diterima peserta lomba dan seraya berpesan untuk MTQ tahun depan tingkat Tobasa supaya lebih banyak yang dilombakan dan lebih meriah ,seraya berharap tahun depan yang diberangkatkan peserta yang memiliki berprestasi lebih, dan berharap mudah mudahan peserta lomba bisa lolos Ke Tingkat Nasional untuk dapat mengharumkan Kabupaten Tobasa, dan Kepada Kafilah berpesan supaya memberi suasana sejuk kepada peserta lomba, dan lebih fokus untuk mengikuti perlombaan semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan kesehatan untuk bisa tampil sempurna dan sukses” ujarnya.
Ditempat yang sama, pimpinan kafilah Kabupaten Tobasa M. Yamin Lubis mengatakan kepada MC Tobasa bahwa Kafilah yang diberangkatkan terdiri dari 4 orang official, 2 orang Pelatih dan 13 orang peserta dari cabang lomba juara 1 lomba MTQ Tingkat Kabupaten yaitu, Tilawatil Qu’ran tingkat anak putra-putri, Tilawatil Qu’ran Dewasa putra- putri , Lomba Hafiz1 juz Putra-putri, Lomba Hafiz 5 Juz putra ,Lomba Hafiz 10 Juz putra, 100 hadist putra-putri dan 500 hadist putra- putri.
Sebelumnya telah dilaksanakan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke-14 Kabupaten Tobasa selama 2 hari dari tanggal 27-28 Maret 2019 yang di ikuti peserta sebanyak 164 orang dari kafilah 16 kecamatan dan 3 orang Kafilah khusus utusan dari PT Inalum Persero, PT TPL tbk, dan PT Bajra Daya Sentranusa se-Kabupaten Tobasa bertempat di Club House PT Inalum Persero. (MC Tobasa)